Situ Cileunca di Warnasari, Pangalengan, Bandung, Jawa Barat merupakan danau buatan berada di ketinggian 1.100 DPL (di atas permukaan laut). Luasnya sekitar 1.400 hektare. Kedalaman danaunya mencapai 17 meter. Airnya berasal dari Sungai Palayangan. Sungai ini pula yang sering dijadikan sebagai arena ber-arung jeram.
Danau ini dibuat sekitar 1918. Sebelumnya lahan untuk danau ini merupakan hutan belantara. Situ ini berfungsi untuk memenuhi kebutuhan air masyarakat, termasuk untuk menggerakkan pembangkit listrik tenaga air (PLTA).
Situ ini sejak zaman Belanda sudah menjadi tempat wisata. Hal tersebut dibuktikan dengan penemuan sebuah bangkai perahu besi di danau tersebut. Perahu besi itu diduga merupakan perahu pembawa rombongan warga Belanda yang karam di Situ Cileunca, awal tahun 1900-an.
Perahu besi itu ditemukan warga di dasar Situ Cileunca pada 19 November 2015. Saat itu danau sedang surut karena ada perbaikan di beberapa titik.
Situ ini merupakan salah satu destinasi wisata di Pangalengan yang banyak dikunjungi. Pesona alam yang mengelilingi situ itu menjadi daya tarik tersendiri. Situ ini diapit oleh beberapa tebing dan gunung yaitu Papandayan, Malabar dan Sepuh.
Pemandangan yang indah kawasan di situ ini sering digunakan para fotograper untuk objek foto. Foto Pre Wedding juga sering dilakukan di sini berlatar belakang Situ Cileunca.
Situ Cileunca Tempat Favorit untuk Berkemah
Lokasi inipun menjadi lokasi favorit berkemah oleh rombongan siswa sekolah, karyawan perusahaan, keluarga, atau rombongan lainnya. Suhu udara yang bisa mencapai di bawah 15 derajat celsius tak menghalangi para pecandu wisata alam ini. Di wilayah Situ Cileunca terdapat camping ground di sisi danau.
Bagi yang hobi memancing di tempat ini terdapat penyewaan perahu yang harganya kisaran Rp 100.000. Di sini terdapat beberapa jenis ikan air tawar seperti Mujair, Tawes dan Sepat yang bisa dipancing.
Pengelola tempat wisata ini menyediakan penyewaan perahu untuk mengelilingi danau dan menyebrang ke pulau yang terdapat kebun stroberi. Di sana juga terdapat situ yang tersembunyi, namanya Situ Cipanunjang. *
Pingback: Objek Wisata di Pangalengan Bandung yang Mempesona dan Bersejarah | Serba Bandung