Trans Studio Bandung adalah Theme Park (kawasan wisata) yang berada di Kompleks Trans Studio Mall, Jalan Gatot Subroto 289, Bandung. Kawasan ini menempati lahan seluas 4,2 hektare dengan investasi mencapai Rp 2 triliun. Trans Studio Bandung dibuka untuk umum pada tanggal 18 Juni 2011.
Trans Studio Bandung menyediakan wahana yang terbagi dalam beberapa zona, yakni zona Studio Central, The Lost City, dan Magic Corner. Di zona-zona tersebut dibagi lagi menjadi beberapa wahana, seperti di Magic Corner ada wahana Dunia Lain atau di Lost City terdapat wahana Kong Climb.
Dunia Lain adalah program acara televisi di Trans TV yang pernah booming. Di wahana tersebut pengunjung disuguhi keseraman mulai dari pintu masuk disambut oleh seorang pemandu berpakaian hitam-hitam. Begitu juga di dalam, semua petugasnya menggunakan pakaian panjang hitam-hitam.
Di wahana tersebut, pengunjung harus menaiki kereta kecil yang hanya muat untuk 4 orang. Perjalanan pun dimulai dengan suara dan bentuk-bentuk menyeramkan di setiap samping yang pengunjung lewati. Kereta itu terus melaju di tengah kegelapan yang menyeramkan.
Di zona Studio Central pengunjung bisa berkeliling Indonesia di wahana Si Bolang Adventure. Pengunjung dibawa berkeliling menggunakan kereta yang cukup untuk berempat. Di perjalanan kawasan-kawasan menarik di Indonesia dipertontonkan. Di wahana ini pengunjung diajak berpertualang bersama Si Bolang. Si Bolang adalah acara televisi di Trans 7.
Masih di Zona Studio Central, pengunjung bisa menikmati film 4D. Pahlawan-pahlawan The Marvel gagah perkasa berhasil menumpas kezaliman yang terjadi di dunia. Tontonan ini tambah menarik karena penyajian 4D yang membawa penonton terasa berada di tengah-tengah pertemuan para super hero tersebut.
Yamaha Racing Coaster di Trans Studio Bandung
Wahan lainnya yang tak kalah menarik dan membutuhkan keberanian ekstra adalah Yamaha Racing Coaster. Coaster yang berkapasitas 12 tempat duduk ini berkecepatan 120 km/jam dan melaju di ketinggian 50 meter. Sudut kemiringan treknya ada yang mencapai 90 derajat. Coaster tersebut maju mundur selama 3,5 detik.
Masih banyak wahana lainnya yang menarik di Trans Studio Bandung dan untuk menikmatinya pengunjung harus membayar Rp 180.000 untuk Senin-Kamis. Adapun untuk Jumat harga tiketnya Rp 200.000 dan untuk Sabtu, Minggu, dan hari libur harga tiketnya Rp 280.000. Pengelola Trans Studio biasanya sewaktu-waktu menyelenggarakan program diskon.
Trans Studio Bandung buka setiap Senin-Jumat pukul 10.00-19.00 dan untuk akhir pekan buka pukul 09.00-21.00. *
Pingback: Dunia Lain, Wahana Menyeramkan di Trans Studio Bandung | Serba Bandung
Pingback: Si Bolang, Wahana Berpetualang Keliling Indonesia di Trans Studio | Serba Bandung
Pingback: 4D Movie Kehebatan Super Heroes Marvel di Trans Studio | Serba Bandung
Pingback: Hotel Murah di Bandung yang Dekat dari Pusat Kota | Serba Bandung