Munara Sabilulungan terus dibenahi. Tower ini merupakan ikon baru di Kabupaten Bandung.
Munara Sabilulungan berada di Jalan Alfathu, Soreang, Kabupaten Bandung.
Bangunan ini berseberangan dengan Kompleks Pemkab Bandung dan Majid Alfathu.
Hingga Minggu (7/2/2021), Munara masih terlihat pekerja membenahi gedung tersebut.
Hari itu, pekerja masih mengerjakan bagian luar Menara Sabilulungan. Termasuk skyway yang melintas di Jalan Alfathu.
Terlihat juga pekerja mengerjakan atap bagian luar gedung itu.
Pekerja lain sedang merangkai huruf untuk dipasang di skyway.
Mereka membenahi bagian luar di tengah-tengah skyway.
Hari itu, tak ada pengunjung ke Jalan Alfathu. Kebetulan jalan tersebut ditutup.
Biasanya jalan tersebut merupakan lintasan orang yang ingin ke Jalan Soreang Cipatik.
Pentupan dilakukan dalam rangaka Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) yang diterapkan di Kabupaten Bandung.
Penutupan jalan diberlakukan mulai dari simpang tiga Jalan Raya Soreang hingga simpang tiga jalan akses ke tol dan ketapang.
Skywalk penghubung Masjid Al-Fathu dengan kawasan Dome Balerame itu tidak seperti jembatan penyeberangan orang (JPO).
Desainnya unik. Pengguna pun bisa berfoto atau berselfie di jembatan itu.
Munara Sabilulungan Dibangun Setinggi 99 Meter
Menara Sabilulungan dibangun setinggi 99 meter dengan filosofi Asmaul Husna.
Dari empat lantai gedung tersebut, rencananya di lantai satu untuk perkantoran, lantai dua untuk foodcourt ,dan lantai 3 untuk pelayanan publik.
Di lantai paling atas, bisa digunakan untuk melihat pemandangan Kabupaten Bandung dari ketinggian.
Warga yang berkunjung ke menara itu bisa berswafoto dengan latar pemandangan tersebut.
Nama menara tersebut sperti yang ditulis di bagian depan gedung tersebut adalah Munara Sabilungan 99.
Tulisan besar itu berwarna putih dengan background warna putih.
Munara sendiri adalah bahasa Sunda yang berarti menara. Adapun sabilulungan adalah bahasa Sunda yang berarti gotong royong.
Angka 99 yang tertera adalah merupakan filosofi Asmaul Husna.
Skywalk dan Menara Sabilulungan diproyeksikan menjadi ikon yang akan menyambut pengunjung saat keluar Tol Soroja.
Skywalk merupakan pembangunan infrastruktur Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bandung tahun anggaran 2019.