Indonesia Cetak Sejarah Tundukan Honduras, pada Piala Dunia U17 2025

SERBA BANDUNG – Timnas Indonesia U-17 berhasil menundukan Honduras U-17 dengan skor 2-1 pada laga Grup H Piala Dunia U17 2025, di Aspire Zone – Pitch 2, Doha, Qatar, Senin 10 November 2025.
Tiga gol di laga ini terjadi di babak kedua, di mana dua diantaranya tercipta melalui eksekusi penalti.
Indonesia unggul lebih dulu melalui penalti Evandra Florasta di menit ke-52, setelah sebelumnya VAR mengonfirmasi pelanggaran terhadap Mierza Firjatullah.
Namun Honduras membalas tiga menit kemudian, menyamakan kedudukan menjadi 1-1 juga melalui hadiah penalti yang dieksekusi oleh Luis Suazo.
Baca juga: FIFA Tolak Banding FAM Atas Kasus Tujuh Pemain Keturunan Abal-Abal Malaysia
Indonesia menambah gol kemenangan pada menit 72′ melalui tembakan kaki kanan Fadly Alberto, membuat Indonesia unggul hingga laga usai.
Mengacu ranking FIFA terbaru yang dirilis pada 27 Oktober 2025, Honduras berada pada urutan ke-64. Sedangkan Timnas Indonesia berada jauh di peringkat ke-122.
Meskipun demikian tim besutan Nova Arianto bermain pantang menyerah, hingga Indonesia menutup laga fase grup dengan tiga poin dan menempati posisi tiga di klasemen Grup H.
Indonesia berharap dengan menempati posisi ketiga klasemen, bisa lolos ke fase gugur melalui jalur peringkat tiga terbaik.
Tapi Skuad Garuda Muda masih perlu menunggu semua laga selesai untuk melihat apakah masih bisa lolos ke babak fase gugur 32 besar.
Baca juga: Presiden FIFA Umumkan Peluncuran Piala ASEAN FIFA
Melihat klasemen yang ada, peluang Indonesia cukup kecil lantaran saat ini berada di urutan kesembilan. Padahal hanya delapan tim peringkat tiga terbaik yang lolos. Tim asuhan Nova Arianto memiliki selisih gol minus lima (-5), sementara di peringkat kedelapan ditempati Meksiko dengan minus dua (-2).
Putu Panji cs kini tinggal menunggu hasil di grup lain, sambil berharap tim yang menempati peringkat tiga terbaik di atasnya kalah di laga terakhir dengan banyak gol.
Hasil ini menjadi kemenangan bersejarah bagi Indonesia. Sebab untuk pertama kalinya bisa meraih kemenangan di Piala Dunia U17 dan sukses mendapatkan tiga poin.
Capaian ini lebih baik dari capaian pada Piala Dunia U-17 edisi 2023 saat menjadi tuan rumah, di mana kala itu Indonesia mengakhiri fase grup dengan meraih dua poin saja.***
