Link Live Streaming Indonesia U23 Vs Mali U23, Uji Coba Persiapan Menuju SEA Games 2025

SERBA BANDUNG – Timnas Indonesia U23 akan menjajal Mali U23 dalam laga uji coba persiapan menuju SEA Games 2025, di Stadion Pakansari, Bogor, Sabtu 15 November 2025 malam.
Saksikan keseruan laga Indonesia U23 vs Mali U23 melalui siaran langsung Indosiar atau live streaming Vidio, dengan cara klik link yang terdapat pada bagian akhir artikel ini.
Timnas Indonesia U23 akan menjalani dua laga uji coba melawan Mali pada 15 dan 18 November 2025. Coach Indra Sjafri menyampaikan bahwa kesempatan ini jadi ajang penyaringan terhadap skuad final 23 pemain yang akan dibawa ke Thailand.
Di atas kertas, Mali merupakan tim lebih kuat karena memiliki ranking FIFA lebih tinggi, yaitu peringkat 53, sedangkan Indonesia berada di urutan ke-122 ranking FIFA.
Baca juga: Tiga Pemain Diaspora Dicoret dari Timnas U23
5 Pertandingan Terakhir Indonesia
13/10/2025 – Indonesia U-23 1-1 India U-23
10/10/2025 – Indonesia U-23 1-2 India U-23
09/09/2025 – Korea Selatan U-23 1-0 Indonesia U-23
06/09/2025 – Makau U-23 0-5 Indonesia U-23
03/09/2025 – Indonesia U-23 0-0 Laos U-23
5 Pertandingan Terakhir Mali
14/06/2025 – Mali U-23 3-2 Jepang U-20
09/06/2025 – Arab Saudi U-23 2-2 (7-8 penalti) Mali U-23
06/06/2025 – Prancis U-20 1-1 (5-6 penalti) Mali U-23
03/06/2025 – Mali U-20 1-3 Mali U-23
30/07/2024 – Paraguay U-23 1-0 Mali U-23
Prediksi Susunan Pemain:
Indonesia (4-3-3): Cahya Supriadi; Alfharezzi Buffon, Muhammad Ferrari, Dion Markx, Dony Tri Pamungkas; Ivar Jenner, Tony Firmansyah, Arkhan Fikri; Mauro Zijlstra, Jens Raven, Rafael Struick
Pelatih: Indra Sjafri
Mali (4-3-3): Mayame Sissoko; Isiaka Soukouna, Sekou Doucoure, Issa Traore, Alfoussen Drame; Sekou Kone, Boubakar Dembaga, Hamidou Makalou; Lamine Coulibaly, Ibrahima Kanate, Aboubacar Sidibe
Pelatih: Fousseni Diawara
Indra Sjafri Masih Berharap ada Penambahan Pemain
Coach Indra Sjafri belakangan masih berharap ada penambahan pemain lagi untuk Timnas U23, di antaranya Marselino Ferdinan, Adrian Wibowo dan Tim Geypens.
“Kami juga sekarang lagi menunggu usaha-usaha PSSI kepada pemain-pemain yang secara regulasi masih sesuai persyaratan,” tutur Indra Sjafri.
Baca juga: Ferry Paulus: Bobotoh Biang Kerok Kericuhan di Selangor!
“Di antaranya ada Marselino Ferdinan, Adrian Wibowo, Tim Geypens dan juga ada beberapa pemain lain,” ucapnya.
Prediksi Skor:
Indonesia U23 (0
1-0) Mali U23
LINK LIVE STREAMING:
Untuk menyaksikan laga Indonesia U23 vs Honduras U23 mulai pukul 20.00 WIB WIB, klik link di bawah ini.
https://share.google/nOuLeRsliwt9yNIQY
Disclaimer: Link live streaming hanya informasi bagi pembaca. SERBA BANDUNG tidak bertanggung jawab atas kualitas siaran atau perubahan jadwal yang bisa terjadi sewaktu-waktu. Setiap penyedia layanan streaming memiliki ketentuan yang mesti ditaati.***
