Aston Braga Hotel Berada di Jalan Braga Dekat Pusat Perbelanjaan

KALAU kebingungan ingin menginap di kawasan Braga Bandung ini solusinya. Aston Braga Hotel & Residence siap memberi pelayanan terbaiknya. Hotel ini merupakan hotel berbintang empat yang berada di  Jalan Braga No. 99 berdekatan dengan pusat perbelanjaan Braga City Walk.  Hotel ini bisa ditempuh rata-rata 20 menit dengan berkendaraan dari Bandara. Adapun dari Stasiun Kereta Api Bandung bisa ditempuh hanya dalam 5 menit.

Hotel Aston Braga yang strategis sangat dekat dengan kawasan yang sering dikunjungi oleh warga, sekaligus menjadi tempat belanja para pelancong. Hotel ini hanya berjarak 20 menit dari Jalan Cihampelas, Dago dan Jalan Martadinata (Riau). Bahkan jika senang berjalan kaki, pengunjung bisa menelusuri Jalan Braga kemudian ke Jalan Asia Afrika sambil menikmati pemandangan gedung-gedung bersejarah.

Hotel ini menyediakan 160 kamar yang terdiri dari 120 kamar kondotel dalam satu, dua dan tiga kamar tidur dan 40 kamar jenis hotel. Ada juga ruang pertemuan yang tersedia Wi-Fi gratis, sebuah restoran yang nyaman,  kolam renang dan spa. Sebuah toko kue di sudut melengkapi fasilitas menawarkan layanan terbaik hotel ini.

Kamar yang tersedia di sini ada jenis Condotel 2 Bedrooms yang merupakan best seller di hotel ini. Ukurannya   56 meter persegi ini  bisa ditempati oleh 3 orang. Cocok untuk tempat liburan. Ruangan ini memiliki 2 tempat tidur (queen and single bed), ruang tamu, dapur beserta peralatan dapurnya, ruang makan dan balkon.

Ada juga kamar berjenis Studio Room with Balcony. Kamar ini berukuran  24 meter persegi. Ruangan ini  dilengkapi dapur dan balkon. Dari balkon pengunjung bisa menikmati pemandangan kota Bandung. Studio Room with Balcony menyediakan tempat tidur queen. Room  ini sangat cocok untuk tamu yang hanya tinggal sebentar di kota ini.

Kamar lainnya diberi nama Superior Room. Kamar ini memiliki luas 28 meter persegi. Tempat tidur yang tersedia di kamar ini adalah queen atau twin bed. Di sini tamu disediakan fasilitas seperti mini bar, alat pembuat teh/kopi dan Wi-Fi, dan sarapan gratis. Adapun Executive Business Room merupakan ruangan sempurna bagi pebisnis. Ruangan ini memiliki luas 56 meter persegi dengan fasilitas ruang tamu, meja kantor, koneksi internet, jenis tempat tidur queen.

Untuk keluarga tersedia Condotel 3 Bedrooms.  Kamar ini bisa menampung 5 orang, sangat cocok untuk keluarga. Kamarnya sangat luas berukuran 84 meter persegi, dilengkapi dengan 2 tempat tidur queen dan 1 tempat tidur single, 2 kamar mandi (bathtub dan shower), dapur beserta  peralatan dapurnya, tempat makan, balkon dan ruang tamu yang sekaligus bisa menjadi tempat bermain anak-anak.

Bagi yang senang bersantai di Coffee Shop di Aston Braga Hotel & Residence ada Tos Raos Coffee Shop. Coffe Shop ini menyajikan sarapan, makan siang dan makan malam. Tos Raos merupakan kedai bebas rokok yang berada di lobi, menghadap ke kolam renang. Kedai yang buka setiap hari pukul 6.30-10.30  ini bisa melayani hingga 74 orang.   Masih di lobi ada Carios Lounge yang buka setiap hari pukul 08.00-11.00.

Kamar di Aston Braga Hotel & Residence

Condotel 2 Bedrooms

Studio Room with Balcony

Superior Room

Condotel 3 Bedrooms

Executive Business Room

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *