BANDUNG Trade Mall adalah mal yang berdiri di kawasan Cicadas, tepatnya di Jalan Ibrahim Adji 47 Kiaracondong. Mal ini terdiri dari 4 lantai dan menempatai tanah seluas 1,9 Hektare. Mal yang tak jauh dari pertigaan Jalan Ahmad Yani dan Kiaracondong ini gedungnya dominan berwarna kuning.
Bandung Trade Mall memiliki Big Executive Karaoke. Tempat karaoke ini dirancang dengan gaya modern dengan kualitas suara terbaik. Memili 32 ruang karaoke, restoran, dan bar. Karaokean ini cocok untuk pesta ulang tahun, peluncuran produk, gathering perusahaan, seminar, dan lain-lain.
Tempat karaoke yang berada di Lantai 2 ini buka mulai pukul 14.00. Ruang karaoke eksekutif di tempat ini dibuka pada Sabtu (8/12/2012) oleh Pemilik BIG Executive Karaoke & Resto, Edi Wijaya. Acara tersebut dihadiri oleh undangan, dan media massa.
Di Bandung Trade Mall Ada Charly VHT Karaoke
Di Bandung Trade Mall juga terdapat karaoke Charly VHT. Karaoke ini adalah karaoke untuk keluarga. Outlet Charly VHT Karaoke Keluarga berdiri 2011 di BTM Bandung dan langsung mendapat respon luar biasa dari penggemar dan fans Charly Van Houten yang terutama berbasis di Jawa Barat.
Charly VHT Karaoke memiliki fasilitas VVIP Room yang bisa menampung 30 orang, Kemudian VIP Room untuk menampung 20 orang. Deluxe Room memiliki kapasitas 12 orang. Di sini juga disediakan Large Room untu kapasitas 10 orang. Medium Room untuk 8 orang.
Tidak hanya itu di Charly VHT Karaoke memiliki small room untuk kapasitas 8 orang. Di tempat karaokean keluarga ini juga memiliki stage. Sedangkan bagi yang senang bermain band, di sini tersedia studio musik. Dan, terakhir ada bar mini.
Selain tempat karaoke, di Bandung Trade Mall juga terdapat Kentucky Fried Chicken (KFC). KFC adalah restoran waralaba cepat saji yang mengkhususkan diri dalam ayam goreng. Markas KFC di Louisville, Kentucky, di Amerika Serikat.
Di Indonesia sebagai pemegang hak waralaba tunggal untuk merek KFC di Indonesia, PT Fast Food Indonesia Tbk adalah keluarga Gelael sejak 1978. Pada 1979, Perseroan mendapatkan akuisisi waralaba dengan pembukaan gerai pertama pada Oktober di Jalan Melawai di Jakarta.
Untuk memberi pelayanan pada pengunjungnya di Bandung Trade Mall juga tersedia Kantor Samsat. Di sini pengguna kendaraan bisa memperpanjang STNK baik mobil maupun sepeda motor sekaligus belanja. Di sini juga sering disinggahi bus SIM keliling. *