Bandung e-Tronical Mall atau BeMall salah satu mal terbilang baru di Kota Bandung. Mal ini terletak di Jalan Naripan Bandung. Sesuai namanya mal ini ditempati penjual elektronik seperti handphone dan komputer.
Gedung ini mulai dibangunan pada 2005. Memiliki 12 lantai, termasuk basement. BeMall mulai beroperasi pada 2007. Ada 150 tenan yang tersedia.
Seperti mal elektronik pada umumnya, BeMall para penyewanya merupakan dari perusahaan terkenal di dunia elektronik. Selain konter-konter handphone, di sini juga terdapat konter yang member layanan servis gadget.
Di Bandung e-Tronical Mall juga ada lantai yang khusus menjual komputer dan aksesorinya. Seperti juga tenan handphone, tenan-tenan komputer penyewanya dari produk terkenal di bidamg komputer, seperti HP Acer, Toshiba, dan lain-lain. Di sini juga banyak tenan yang menawarkan jasa servis komputer ataupun printer.
BeMall Masih Tutup
Seperti dikutip dari laman Tribun Jabar, Bagian Legal Manajemen Bandung e-Tronical Mall, Diana, mengatakan, hanya sekitar seperempatnya yang terisi. Sebagian besar digunakan sebagai kantor, dan sebagian lain paling untuk tempat distribusi.
“Sepinya pengunjung sejak 2009. Saya kurang tahu persis kenapa sepi. Saya juga tidak hafal angka kerugiannya. Selama ini kami bertahan, untuk menjalankan listrik dan eskalator. Kami belum memiliki strategi khusus untuk meramaikan kembali mal ini,” ujarnya seperti dikutip Tribun.
Bandung e-Tronical Mall, sepanjang November-Desember 2014 tengah direnovasi. Mal tersebut ditutup seng untuk mencegah orang tidak berkepepentingan masuk ke sana. Belum ada keterangan resmi dari pengelola mengenai renovasi tersebut. *