Borma Fashion di Jalan Buahbatu yang Menawarkan Beragam Fashion

BORMA adalah Toserba yang lahir di Kota Bandung. Selain menjual barang-barang untuk keperluan sehari-hari, toserba ini pun membuka super market yang khusus menjual beragam fashion. Borma Fashion satu di antaranya ada di Jalan Buahabatu.

Borma Fashion di Jalan Buahbatu tidak jauh dari Jalan Soekarno Hatta. Posisinya sebelah kanan dari arah Jalan Terusan Buahbatu. Gedungnya dua lantai berdekatan dengan Dunkin Donuts dan Soto Ahri. Bersebrangan dengan bank bjb.

Fashion yang dijual di sini tersediri dari berbagai produk. Ada pakaian pria, wanita, anak, dan bayi yang terdiri dari berbagai merek. Gerai khusus kecantikan pun tersedia di sini. Di Borma Fashion juga dijual mainan yang berada di lantai dua gedung ini.

Borma Fashion Jalan Buahbatu, Bandung. | Foto serbanbandung.com

Bagi yang sedang gandrung memainakan hand spinner di toserba ini pun berjualan. Banyak tipe dan warna yang ditawarkan. Bahkan ada yang hand spinner Batman, yang hanya dua lingkaran. Harganya bervariasi mulai dari Rp 30.000 hingga Rp 50.000.

Borma Fashion Jual Hand Spinner

Hand spinner ini tidak dipajang di tempat-tempat yang mudah terlihat, melainkan di etalase kasir. Yang beminat tinggal menannyakannya pada petugas kasir dan akan dilayani dengan mengeluarkan beberapa hand spinner. Kemudian pilih dan selanjutnya membayarnya kepada petugas kasir tersebut.

Toserba Borma sudah familiar di telinga warga Bandung. Toserba milik PT Harja Gunatama Lestari sudah merambah ke mana-mana. Di Kota Bandung saja lebih dari 20 toserba tersebar di daearah-daerah kota ini. Belum lagi dengan toserba yang berada di Kabupaten Bandung, Kabupaten Bandung Barat, dan Cimahi.

Toserba Borma pertama hadir di Kota Bandung di Dakota Pasteur pada Oktober 1977. Kehadiran toserba ini disambut antusias warga di kawasan tersebut.

Borma membuka superstore Borobudur Market di Dago pada 1989.  Namun pada  1991, Toserba Borma dan Borobudur Market digabungkan agar semua kegiatan usaha ritel di seluruh daerah menjadi satu dengan nama Toserba Borma. *

Untuk mendapatkan informasi serbabandung di kronologi Facebook Anda silakan gabung di sini https://www.facebook.com/serbabandung0/

1 thought on “Borma Fashion di Jalan Buahbatu yang Menawarkan Beragam Fashion”

  1. hari ini saya dibuat malu oleh pelayanan borma fashion akibat kecerobohan karyawannya jd membuat saya seolah membawa barang yg belum saya bayar.. mana tanggungjawab pihak managementnya? hanya kata maaf saja sudah kadung membuat saya malu diantara pengunjung lain seolah saya maling.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *