JALAN Suniaraja adalah jalan yang menghubungkan Jalan Braga degan Jalan Oto Iskandardinata.
Di Jalan Suniaraja terdapat toko-toko yang mejual bahan bangunan dan listrik.
Jalan Suniaraja tidak terlalu panjang. Di kawasan itu terdapat sebuah gang yang bernama Jalan Gang Suniaraja.
Di jalan ini pun terdapat penujual bahan bangunan dan toko kacamata.
Gang ini menyambungkang Jalan Suniaraja dengan Jalan ABC.
Kawasan Suniaraja Bandung masih termasuk dalam area pecinan atau China Town di Bandung.
Jalan ini dekat dengan Jalan Pecinan Lama, Banceuy, Kebon Jati, dan Klenteng, yang merupakan kawasan Pecinan di Bandung.
Kawasan ini pun dekat dengan Pasar Baru. Ketika akan ke Pasar Baru dari arah Jalan Braga, jalan inilah yang harus dilalui.
Angkot Lewat Jalan Suniaraja
Adapun angkot yang melewati Suaniaraja, adalah Abdul Muis (Kebon Kelapa) – Elang, Stasiun Hall – Sadang Serang, dan Stasiun Hall – Ciumbeuleuit via Cihampelas (lurus).
Kemudian angkot Stasiun Hall – Sarijadi, Sederhana – Buah Batu – Cipagalo (Kebon Kelapa – Sukajadi – Sederhana), Elang – Cicadas (Elang – Kebon Kelapa), Stasiun Hall – Lembang, dan Stasiun Hall – Cimahi – Padalarang.
Penjual bahan bangunan di sana stoknya termasuk komplet.
Pembeli bisa memilih berbagai merek yang ditawarkan, mulai merek yang tidak terkenal sampai mereka yang terkenal.
Soal harga jangan risau. Biasanya pembeli mendapat potongan harga yang cukup besar dari pemilik toko.
Bisa 20 hingga 30 persen.
Bandingkan saja dengan harga barang yang dijual di supermarket bahan bangunan atau pun di online.
Harganya tidak mahal bahkan cenderung lebih murah.
Yang dijual pedagang di Suniaraja bermacam-macam, ada perlengkapan kamar mandi, perlengkapan pintu, keramik, kaca cermin, hingga pompa.
Untuk perlengkapan kamar mandi di Gang Suniaraja ada beberapa toko yang menjualnya.
Di Suniaraja juga ada toko khusus yang menjual perlengkapan kamanr mandi.
Segala macama cat juga ada tokonya. Semuanya dipilih berdasarkan kebutuhan.
Di sana juga terdapat toko yang khusus menjual baut, selang, dan lain-lain.
Sebaiknya untuk berbelanja ke sana jangan hari Minggu atau hari libur karena sebagian toko lebih memilih tutup. Hanya ada beberapa toko saja yang buka. (*)