PUNCAK BINTANG adalah tempat wisata alam tergolong masih baru di kawasan Bandung. Puncak tersebut berada di Kampung Buntis Bongkor, Kecamatan Cimenyan, Kabupaten Bandung, atau biasa disebut Caringin Tilu (Cartil), ini masuk dalam wilayah Perhutani KPH Bandung Utara.
Kawasan yang menawarkan pesona alam ini tadinya hanya sebuah kawasan hutan pinus. Hutan ini menghasilkan getah pinus sebagai kebutuhan bahan baku produksi. Namun karena di sini bisa menyaksikan panorama Bandung yang indah, tempat ini disulap menjadi tempat wisata.
Adalah Wismo Tri Kancono, yang melihat potensi kawasan tersebut. Maka tempat wisata ini diresmikan oleh Kepala Divisi Regional Jabar & Banten Ir. Ellan Barlian MM pada 23 September 2014.
Kawasan wisata yang memiliki luas 11 hektare ini tidak jauh dari Warung Daweung atau Moko yang telah terlebih dulu dikenal oleh para wisatawan yang menyukai keindahan alam. Tempat ini pun sering disebut oleh para wisatawan sebagai puncak bintang moko atau puncak bintang bukit moko.
Lokasi Wisata Puncak Bintang tak jauh dari keramaian kota. Wisatawan bisa menempuh perjalanan tidak kurang dari 30 menit saja. Untuk menuju ke sana masuknya dari Jalan Padasuka yang tak jauh dari Terminal Cicaheum.
Jalan yang harus dilewati tidak terlalu lebar dan menanjak, apalagi setelah dekat dengan lokasi. Terus saja mengikuti jalan tersebut. Di sana, wisatawan akan menemukan tempat wisata Saung Angklung Udjo. Dari sana masih terus ke atas hingga sampai ke kawasan Caringin Tilu (Cartil). Di sana sudah ada petunjuk arak ke tempat wisata alam tersebut.
Tempat wisata yang di puncaknya terdapat patung bintang besar memiliki ketinggian 1.442 meter dari permukaan laut. Dari sinilah para wisatawan bisa melihat panorama Bandung dan Lembang yang terhampar indah.
Di sini juga bisa melihat panorama menjelang malam, berupa sunset. Rasakan juga udara dingin di hutan pinus. Di Puncak Bintang pun tersedia jogging track, bicycle track, dan area kemping yang dilengkapi fasilitas toilet.
Tertarik ke sana? *
Apa Saja yang Ada di Puncak Bintang
- Menikmati panorama Bandung dan Lembang
- Menikmati sunset menjelang malam
- Merasakan udara dingin khas hutan pinus
- Tersedia jogging track
- Tersedi Bicycle track
- Area kemping yang dilengkapi fasilitas toilet
Referensi:
- nativeindonesia.com
- puncakbintangbandung.com