Wisata Quran di Kiaracondong, Pengunjung Diedukasi Cara Cetak Alquran

Wisata Quran di Kiaracondong, Kota Bandung menawarkan kepada pengunjung mengenai wawasan tentang Al-Qur’an. Termasuk bisa melihat proses produksi Al-Qur’an.

Program Wisata Al-Qur’an merupakan upaya mengedukasi masyarakat bagaimana proses pembuatan Al-Qur’an.

Pengunjung Wisata Quran bakal bisa melihat video-video tentang seluk beluk Al-Qur’an. Di sana pun bisa melihat adab membuat Al-Qur’an, praktek menghafal Al-Qur’an, menulis Al-Qur’an, dan motivasi Al-Qur’an.

Kemudian pengujung diajak tur melihat langsung proses pembuatan Al-Qur’an dari mulai konsep sampai finishing. Dimulai dengan mengunjungi ruang kreatif tempat Al-Qur’an ini dibuat.

Di dalam ruang kreatif ini terbagi menjadi beberapa bagian. Mulai dari layout naskah Al-Qur’an, memeriksa khat/tulisan Al-Qur’an, dan pembuatan gambar-gambar kartun. Semua itu nantinya untuk akan dibuat menjadi buku-buku cerita islami.

Dalam laman syaamilquran.com disebutkan, semua Al-Qur’an yang hendak dicetak diproses menggunakan komputer grafis. Sebelum naskah Al-Qur’an ini naik cetak barulah tim QC (Quality Control) memeriksa setiap huruf Al-Qur’an tersebut.

Pengunjung akhirnya dibawa ke tempat produksi Al-Qur’an. Di sana terdapat tiga mesin besar 4 warna yang mempunyai kecepatan 9.000 lembar per jam.

Pengunjung pun diajak melihat proses lipat, jahit, pembuatan cover hingga proses packing, dan siap didistribusikan ke seluruh Indonesia

Tidak hanya orang Bandung dan Indonesia, dari luar negeri juga ada yang berkunjung ke sana. Di antaranya dari Malaysia, Turki, Arab Saudi, dan India.

Wisata Quran Pernah Dikunjungi UAS

Mereka yang pernah datag ke sini, kata Apud, di antaranya Ahmad Heryawan (mantan gubernur Jawa Barat). Ridwan Kamil (Gubernur Jawa Barat) pun berkesempatan berkunjung. Kemudian Oded M Danial (Wali Kota Bandung), dan Yana Mulayana (Wakil Wali Kota Bandung).

Dalam laman resmi Wisata Quran, diceritakan Abdul Somad melihat
langsung proses produksi Mushaf Al-Qur’an yang ada di Syaamil Quran, dari proses desain, layout, hingga printing dan finishing.

UAS mendapat penjelasan langsung dari Chairman Syaamil Group Riza Zacharias, dari mulai adab pengerjaan sampai sejarah berdirinya Syaamil Quran.

“Masya Allah, Sunguh luar biasa kepada kawan-kawan di Syaamil Quran yang mencetak Al-Qur’an. Mereka mencetak ayat demi ayat, berapa pahala yang mereka dapat,” kata Ustaz Abdul Somad di laman Syaamil Quran.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *