Nick Kuipers Memberi Kode akan Tinggalkan Persib!

SERBA BANDUNG – Pemain bek Persib Nick Kuipers memberikan kode akan tinggalkan Persib, kabar buruk bagi bobotoh ini di sampaikan Nick melalui unggahan video pada akun Instagram @kuipersnick, Kamis 22 Mei 2025.

“Berharap pesan ini bisa saya perpanjang beberapa tahun lagi, tapi saya ingin memberi tahu semua orang bahwa kisah saya di Bandung akan segera berakhir,” tulis Nick dalam caption berbahasa Inggris.

“Saya membuat video ini dengan sepenuh hati, dan setiap kata mencerminkan emosi murni dan penghargaan yang saya miliki untuk kalian semua,” ujarnya.

Nick juga menyampaikan ucapan terimakasih kepada semua orang dan mengungkapkan perasaan betahnya selama berkarir sepak bola di Bandung.

Baca juga: Rute Pawai Persib Juara Ditetapkan, Start dari Balai Kota ke Gedung Sate!

“Terimakasih kepada semua orang yang membuat saya dan keluarga saya betah selama enam tahun terakhir,” ungkapnya.

Pada bagian akhir captionnya, Nick mengajak semua orang untuk berpesta menyambut back to back Persib Juara dimana menurutnya merupakan hal yang pantas untuk didapatkan kembali.

“Mari kita tutup bab ini dengan pesta besar Sabtu depan, karena itulah yang pantas kita dapatkan setelah menambahkan dua bintang lagi ke lencana,” tuturnya.

“Kita akan bertemu lagi (We will meet again),” pungkasnya.

Sontak unggahan Nick ini menimbulkan 63,6 ribu komentar dan 313 ribu suka. Dan berbagai tanggapan dari pemain Persib lainnya.

Diantaranya rekan mainnya di bek Persib Gusta Gustavo Franca memberi komentar: “Tidak ada yang tahu! atas sautu kesenangan..kau pantas mendapatkan yang terbaik! Terimakasih untuk semua manoooo,” tulis Franca.

“Goodluck brother (semoga beruntung saudara),” tulis Mateo Kocijan.

“Big man kamu adalah legenda dan akan selalu ada di hati kami,” ujar Dedi Kusnandar menimpali.

Kemudian Tyronne del Pino mengomentari “Saudara ku, tidak ada kata terucap untukmu, sebuah kebahagiaan dan kehornatan untuk berbagi lapangan dengan anda, terima kasih untuk semua saya berharap yang terbaik untuk anda dan ingat level lain.”

Tak ketinggalan Kim Kuniawan yang saat ini bergabung dengan klub PSS Sleman menuliskan “Semua yang terbaik untuk perjalananmu yang akan datang kawan! Senang sekali bisa bermain dengan mu.”***

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *